Selamat datang di Kankemenag Kota Batu

Website kami pindah alamat

Pembinaan Pegawai 2016



Kantor Kementerian Agama Kota Batu melaksanakan pembinaan kepegawaian di halaman Kantor Kementerian Agama Kota Batu, Jumat (29/01). Kegiatan ini diikuti oleh 141 orang peserta terdiri dari pegawai Kankemenag Kota Batu, guru dan pegawai di satker madrasah.

Kepala Sub Bagian Tata Usaha Mukhlis selaku Ketua Panitia menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini adalah meningkatkan pemahaman pegawai tentang peraturan di bidang kepegawaian khususnya berkaitan dengan assesmen pegawai.

Sementara itu Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Batu Jamal dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Jawa Timur yang telah berkenan memberikan materi pada kegiatan ini.

Beliau juga menyampaikan bahwa Kantor Kementerian Agama Kota Batu memiliki jumlah pegawai yang terbatas akan tetapi tidak menyurutkan semangat untuk tetap melaksanakan tugas dan fungsi dengan baik terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Kantor Kementerian Agama Kota Batu senantiasa bekerja dengan sebaik-baiknya untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, keterbatasan jumlah pegawai tidak menjadi kendala bagi kami untuk tetap melaksanakan tugas,” tegasnya.

Narasumber kegiatan ini yaitu Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Jawa Timur Mahfudh Sodhar yang memberikan materi tentang tugas dan kewajiban Aparatur Sipil Negara (ASN) khususnya di Kementerian Agama.

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Propinsi Jawa Timur Mahfudh Shodar menjadi narasumber dalam acara Pembinaan Kepegawaian yang dilaksanakan di Halaman Kantor Kementerian Agama Kota Batu pada Jumat (29/01). Salah satu materi yang disampaikan yaitu Aparatur Sipil Negara (ASN) sebagai pilot project untuk mengembalikan nilai integritas bangsa Indonesia.

Beliau menyampaikan bahwa bangsa Indonesia mulai kehilangan nilai-nilai integritas. Sebagai ASN mempunyai tanggung jawab untuk mengembalikan nilai integritas bangsa dengan mengubah mindset , perilaku dan meningkatkan etos kerja sehingga kepercayaan masyarakat dapat meningkat.

H. Mahfudh Shodar mengurai, ASN mempunyai tiga fungsi utama yaitu sebagai pelayan publik, pelaksana kebijakan publik dan perekat pemersatu bangsa.

“Harus dilakukan revolusi mental untuk meningkatkan etos kerja ASN khususnya di Kementerian Agama, merubah perilaku yang lebih bertanggung jawab agar mampu mewujudkan cita-cita bangsa dalam membangun masyarakat yang sejahtera lahir dan batin,” tegasnya.

Pada akhir paparannya beliau mengingatkan seluruh ASN Kementerian Agama untuk menjaga citra Kementerian Agama agar menjadi teladan bagi Kementerian yang lain dan mampu memberikan kesejahteraan dan ketentraman bagi seluruh pegawai.

Komentar